Pages

Sabtu, 12 Januari 2013

Perlukah Mata Kuliah Pendidikan Pancasila Diajarkan Di Perguruan Tinggi



Soal:
Masih perlukah mata kuliah Pendidikan Pancasila diajarkan di perguruan tinggi ?
Jawab:
Menurut saya, Iya…
Mengapa demikian?
Karena mengingat fungsi Pancasila yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, maka perlu ada pendidikan Pancasila bagi setiap warga Negara, agar permasalahan peserta didik dan masyarakat luas dapat diminimalsisir. Pendidikan pancasila tidak hanya di ajarkan di SD, SMP, maupun SMA saja namun di Perguruan tinggi pun perlu untuk mempelajarinya.
terdapat tiga alasan pentingnya memasukkan Pendidikan Pancasila dalam mata kuliah agar tidak sekadar hafalan teks mati tanpa makna. Pertama, adanya nilai ketuhanan dalam Pancasila. Kedua, adanya ajaran untuk mengedepankan toleransi dan menyelesaikan setiap permasalahan dengan cara mufakat. Ketiga, adanya ajaran untuk bisa berbuat adil.
Selain tiga alasan diatas pendidikan pancasila juga mempunyai Tujuan yaitu  membentuk watak bangsa yang kukuh, juga untuk memupuk sikap dan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai dan norma-norma Pancasila. Tujuan perkuliahan Pancasila adalah agar mahasiswa memahami, menghayati dan melaksanakan Pancasila dan UUD 1945 dalam kehidupan sehari-hari sebagai warga negara RI, juga menguasai pengetahuan dan pemahaman tentang beragam masalah dasar kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang hendak diatasi dengan pemikiran yang berlandaskan Pancasila dan UUD 1945.
Oleh sebab itu, kita sebagai mahasiswa dan mahasiswi yang baik pasti mau mengamalkan nilai yang terkandung dalam Pancasila. Pengamalan nya tersebut pasti akan tercermin dalam kehidupan sehari-hari. Dimana kita akan menghormati setiap perbedaan yang ada, serta selalu menciptakan suasana yang aman dan nyaman.
Sudah seharus nyan kita sebagai calon penerus bangsa  bias turut melaksanakan, memelihara, dan melestarikan Pancasila yang mengandung nilai luhur serta landasan bersikap. Untuk kita semua yang cinta akan kedamaian serta taat hukum pasti dapat mengamalkan nilai-nilai Pancasila dengan baik.

0 komentar: